Minuman favorit yang berbahan dasar bubuk sudah menjadi bagian penting dalam kehidupan sehari-hari. Kemudahan dalam menyajikannya, daya tahan lama, serta variasi rasa membuatnya sangat populer. Mulai dari kopi, cokelat, teh, sampai minuman kekinian hadir dengan beragam rasa seperti taro, matcha, dan red velvet.
Saat ini bubuk minuman hadir dalam beragam jenis dan bentuk. Melalui artikel ini akan dijelaskan tentang apa saja contoh minuman favorit yang menggunakan bahan bubuk dan mengapa minuman tersebut sangat digemari.
Contoh Minuman Favorit dengan Bubuk Minuman Praktis
Di bawah ini beberapa contoh minuman lezat yang berbahan dasar bubuk minuman:
1. Kopi Instan
Kopi instan merupakan jenis minuman yang berbahan bubuk dan sangat populer di berbagai negara. Kopi ini terbuat dari biji kopi yang sudah diseduh, dikeringkan,, lalu diubah ke bentuk granula atau bubuk. Banyak yang menyukai kopi instan karena praktis sehingga tidak butuh lama untuk membuatnya.
Anda cukup menambahkan air panas dan kopi sudah siap untuk dinikmati. Ini adalah minuman yang menjadi andalan orang-orang yang sibuk, khususnya pekerja kantoran maupun mahasiswa yang memang butuh kafein agar mereka tetap fokus.
Kopi instan juga kerap digunakan sebagai bahan dasar pembuatan kopi kekinian. Salah satunya adalah dalgona coffee yang viral pada waktu itu.
2. Teh Tarik Instan
Minuman favorit berikutnya adalah teh tarik instan yang digemari hampir semua kalangan usia. Sekadar informasi, minuman ini asalnya dari Malaysia dan terkenal karena memiliki rasa manis dengan aroma teh yang khas dan kuat.
Teh tarik instan umumya menggunakan bahan campuran berupa teh hitam bubuk serta susu baik. Keduanya diracik sehingga bisa menghasilkan rasa autentik dan membuat siapa saja suka mengonsumsinya.
Teh tarik instan sangat cocok untuk menjadi hidangan di pagi hari maupun sekadar teman camilan sore. Apalagi karena penyajiannya yang sangat mudah dan cepat, di mana Anda cukup menambahkan es batu maupun air panas. Bukan hanya itu, teh tarik instan juga mempunyai beberapa varian, membuat Anda lebih mudah memilih rasa yang sesuai dengan selera.
3. Cokelat Panas
Minuman panas adalah jenis minuman favorit dan klasik yang juga disukai hampir semua kalangan, mulai anak-anak sampai orang dewasa. Cokelat bubuk digunakan sebagai bahan pembuatan minuman ini dan sudah ditambahkan gula maupun susu. Jadi, anda cukup mencampurnya dengan air panas.
Cokelat panas menjadi minuman favorit karena kehangatan serta rasa manisnya yang begitu menenangkan, khususnya saat musim hujan atau ketika hari-hari sedang dingin. Selain hadir dalam varian cokelat klasik, sekarang banyak inovasi bermunculan, seperti cokelat panas yang ada tambahan rasa karamel, mint, dan marshmallow.
4. Matcha Latte
Matcha Latte merupakan contoh minuman yang berbahan bubuk dari Jepang dan sekarang sangat populer. Matcha merupakan bubuk teh hijau yang berasal dari daun teh berkualitas dan telah digiling sampai haus.
Sesuai namanya, matcha latte merupakan campuran antara matcha bubuk, susu, dengan tambahan sedikit peamnis. Salah satu keunikan dari matcha latte adalah terletak di rasa khas dari teh hijau yang sedikit pahit, dan bercampur dengan kelembutan susu.
Matcha latte juga kerap dihidangkan dengan tampilan cantik melalui warna hijau yang khas. Sudah banyak kafe modern yang menyajikan minuman tersebut dan bahkan memasukkannya sebagai salah satu menu andalan. Meskipun begitu, Anda juga bisa membuatnya sendiri di rumah menggunakan bubuk matcha instan.
Baca Juga : Popping Boba, Minuman dengan Sensasi Unik dan Membuat Ketagihan
5. Taro Latte
Tarrole latte merupakan varian minuman favorit lainnya yang berbahan bubuk. Saat ini minuman tersebut juga sedang naik daun, khususnya di kalangan anak muda. Taro merupakan jenis umbi-umbian yang telah melalui proses pengolahan hingga menjadi bubuk untuk menjadi bahan dasar minuman.
Bubuk taro punya warna ungu yang menarik, berpadu dengan rasa manisnya yang khas serta aroma yang harum. Biasanya taro latte menggunakan campuran bubuk taro, gula, dan susu. Minuman ini juga bisa Anda sajikan baik dalam kondisi panas maupun dingin, menyesuaikan selera Anda.
Selain karena rasanya yang sudah pasti lezat, warna ungu cerah sering menghasilkan daya tarik tersendiri. Bahkan Anda akan langsung tertarik untuk meminumnya ketika pertama kali melihat betapa menggugah seleranya taro latte.
6. Minuman Red Velvet
Minuman favorit yang satu ini bukan sekadar terkenal sebagai rasa kue, melainkan juga sebagai minuman. Bubuk yang kerap dijadikan bahan membuat latte ini punya warna merah khas yang langsung memikat siapa pun yang melihatnya.
Ditambah dengan rasa manis lembut, menjadikannya sebagai salah satu minuman recommended saat bersantai. Red velvet latte menggunakan campuran bahan seperti bubuk red velvet, gula, dan susu.
Ini adalah minuman yang cocok untuk Anda pecinta minuman manis dengan sedikit creamy di dalamnya. Bukan sekadar enak, melainkan minuman ini juga punya tampilan estetik yang menjadikannya minuman andalan di kafe-kafe.
7. Thai Tea
Sesuai dengan namanya, minuman ini asalnya dari Thailand dan terus menyebar ke beberapa negara termasuk Indonesia. Bubuk Thai tea punya ciri khas berwarna oranye cerah dengan rasa yang kuat. Biasanya minuman ini dicampur dengan es batu dan susu kental manis sehingga menjadikannya begitu menyegarkan.
Thai tea sering menjadi pilihan utama ketika cuaca sedang panas. Ini karena rasanya yang bukan sekadar manis melainkan ada sensasi creamy saat meminumnya. Selain untuk versi dinginnnya, Thai tea bisa juga Anda nikmati saat panas, cocok ketika cuaca sedang dingin.
8. Susu Bubuk Instan
Jika Anda termasuk yang suka minum susu, Anda bisa memilih menghindangkan minuman berbahan susu bubuk instan. Selain sebagain bahan utama, ada juga yang memanfaatkannya sebagai bahan tambahan untuk hidangan lain seperti cokelat panas dan kopi susu.
Minuman yang menggunakan bahan susu bubuk memang banyak disukai karena memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan, khususnya anak-ank ayng sedang berada di masa pertumbuhan. Untuk penyajiannya juga sangat sederhana, di mana Anda tinggal mencampurkan bubuk susu instan dengan air dingin atau air panas sesuai selera.
9. Jus Buah Bubuk
Jus buah bubuk merupakan solusi praktis untuk Anda yang suka menikmati rasa segar dari buah tanpa harus memeras maupun menggiling buah segar. Terdapat beragam varian rasa jus buah bubuk yang tersedia, seperti mangga, apel, jeruk, dan anggur.
Minuman favorit ini umumya disajikan dalam kondisi dingin. Selain itu, banyak yang menyajikannya ketika ada acara-acara besar seperti pertemuan keluarga. Ditambah dengan harganya yang terjangkau serta penyajiannya mudah membuatnya semakin banyak menjadi pilihan.
Sekian informasi tentang beberapa minuman favorit yang berbahan dasar bubuk. Semuanya menawarkan kesegaran tersendiri dan Anda bisa menyajikannya baik dingin atau panas.
Bagi yang memerlukan bubuk minuman berkualitas, Anda dapat membelinya di JPS. Di sini tempatnya bubuk minuman dengan berbagai varian rasa dan pasti semuanya praktis dan mudah untuk Anda hidangkan.
JPS juga bisa menjadi solusi yang tepat bagi Anda yang ingin memulai bisnis minuman. Semua produk di sini 100% aman dan halal. Info selengkapnya silakan langsung mengunjungi official website Jakarta Poweder Supply.